Paket Telkomsel yang terus menyedot pulsa dan perpanjang otomatis memang cukup merugikan bagi pengguna kartu Telkomsel. Apalagi buat yang belun tahu cara stop paket yang perpanjang otomatis dikarenakan perlu cara khusus untuk unreg paket tersebut.
Namun kamu tenang saja jika mengalami masalah tersebut. Pasalnya dengan aplikasi MyTelkomsel kita bisa melihat paket yang berjalan di kartu Telkomsel yang kita pakai sekaligus bisa stop paket tersebut jika sudah tidak diperlukan.
Telkomsel sendiri menyediakan beberapa paket yang cukup beragam. Paket internet, SMS dan Nelpon yang ada di kartu Telkomsel cukup bervariasi. Apalagi untuk paket internet yang sering di perbarui oleh Telkomsel untuk menyesuaikan kebutuhan pengguna akan kuota internet.
Apalagi untuk paket Telkomsel yang perpanjang otomatis. Banyak pengguna yang belum tahu bahwa paket yang di beli merupakan paket biasa atau paket dengan perpanjang otomatis. Paket Telkomsel perpanjang otomatis cukup merugikan bagi pengguna yang tidak tahu bahwa paket akan memperpanjang otomatis dengan sendirinya.
Apalagi jika pengguna tidak menginginkan paket tersebut memperpanjang otomatis dan pulsa menjadi tersedot. Pastinya kita sebagai pengguna kartu Telkomsel akan kecewa karena tidak mengetahui bahwa paket tersebut akan perpanjang otomatis dan menyedot pulsa.
Ditambah lagi jika paket tersebut mempunyai harga cukup mahal sehingga pulsa yang tersedot akan lebih banyak.Tapi tenang saja karena Telkomsel memberikan beberapa tutorial untuk unreg paket Telkomsel yang perpanjang otomatis.
Artikel Lainnya: Cara Transfer Kuota Telkomsel
Akan tetapi masih banyak pengguna yang belum mengetahui caranya dan untuk cara unreg sendiri cukup ribet karena perlu mencari format sms unreg yang sesuai dengan paket.
Tapi kamu tenang saja. Karena dengan aplikasi My Telkomsel, kamu bisa berhenti paket yang aktif di kartu kamu dengan mudah. Dan untuk cara berhenti paket Telkomsel melalui aplikasi MyTelkomsel sebagi berikut.
Cara Berhenti Paket Telkomsel Melalui Aplikasi My Telkomsel
Cara ini bisa kamu gunakan untuk kartu Telkomsel kamu baik itu Kartu AS, Simpati dan juga Loop agar paket yang berjalan otomatis bisa berhenti. Dan untuk cara berhenti paket Telkomsel melalui aplikasi My Telkomsel langkah-langkahnya sebagai berikut.
- Pertama download aplikasi MyTelkomsel di Playstore jika belum mempunyai aplikasi ini.
- Kemudian buka aplikasi dan daftar sesuai nomer kartu Telkomsel yang kamu gunakan.
- Lalu dibagian home, kamu pindah ke menu Account.
- Selanjutnya pilih My Packages.
- Klik paket yang aktif dan pilih opsi berhenti.
- Dan secara otomatis paket yang aktif akan berhenti.
Kesimpulan
Cara berhenti Paket Telkomsel melalui My Telkomsel diatas adalah cara termudah agar paket tidak memperpanjang otomatis dan menyedot pulsa. Apalagi Aplikasi My Telkomsel terdapat banyak fitur menarik dan promo dari Telkomsel. Sekian informasi dari blogdimas, Terimakasih telah membaca.
Selain sebagai media tutorial gadget, kami juga berbagi artikel dan panduan seputar teknik komputer dan jaringan.
Posting Komentar